Sekolah Bisnis IPB Dalam Program Higher Education Leadership and Management (HELM) – Usaid

Announcement

Sekolah Bisnis IPB Dalam Program Higher Education Leadership and Management (HELM) – Usaid

Sekolah Bisnis IPB menjadi salah satu partner strategic dari USAID dalam program Higher Education Leadership and Management (HELM). Tujuan kerjasama tersebut adalah penguatan kinerja sistem pendidikan tinggi di Indonesia. Dr. Idqan Fahmi (Asisiten Direktur Perencanaan dan Sumberdaya Program Pascasarjana Manajemen dan Bisnis, SB-IPB) dan Dr. Heny K. Daryanto (Staf pengajar SB-IPB) berkesempatan untuk mengikuti training dan benchmarking ke Indiana Alliance Universities di Amerika Serikat yaitu Ohio State University, University of Illinois, dan Indiana University.

Perguruan tinggi lain dari Indonesia yang menjadi mitra USAID HELM adalah Universitas Gadjah Mada, Universitas Pendidikan Indonesia, dan Universitas Negeri Padang. Hingga saat ini, IPB melalui Sekolah Bisnis IPB (telah berhasil mengembangkan sebuah program Magister Manajemen Pendidikan Tinggi, dan tengah mempersiapkan program doktoral dalam bidang kepemimpinan dan manajemen pendidikan tinggi. Para pengajar terus melakukan penelitian sebagai dasar untuk pengembangan studi kasus pengajaran.