Halal Bil Halal Civitas Akademika MB-IPB 1435 H

News

Halal Bil Halal Civitas Akademika MB-IPB 1435 H

(Taman MB-IPB, 09/08/14), Program Pascasarjana MB-IPB menyelenggarakan halal bil halal dengan para Pimpinan IPB,  seluruh civitas akademika MB-IPB (Staf Pengajar, Staf Penunjang, dan Mahasiswa MB-IPB, baik Mahasiswa Program Magister maupun Program Doktor) dan para mitra MB-IPB yang bertempat di halaman tengah Gedung MB-IPB. Halal bil halal kali ini dihadiri pula oleh Prof. Dr. Ir. Hermanto Siregar, M.Ec (Wakil Rektor Bidang Sumberdaya dan Pengembangan IPB), Dr. Ir. Arif Imam Suroso, M.Sc,CS (Wakil Rektor Bidang Bisnis & Komunikasi), Prof. Dr. M.A. Chozin (Ketua MWA IPB), Prof. Dr.Ir.H. Soleh Salahuddin,M.Sc (Mantan rektor IPB dan menteri Indonesia), dan para guru besar MB-IPB.

Dr. Ir. Arief Daryanto, MEc selaku Direktur MB-IPB memberikan sambutan dan sekaligus mewakili manajemen dan staf MB-IPB menyampaikan permohonan maaf lahir dan bathin. Dalam kesempatan tersebut Dr. Arief Daryanto menyampaikan beberapa perkembangan maupun prestasi MB-IPB tahun ini antara lain: MB-IPB menempati peringkat pertama di Civets terdiri dari Negara Colombia, Indonesia, Vietnam, Mesir, Turki, dan Afrika Selatan dalam Pemeringkatan Webometrics. MB-IPB juga berhasil mendapatkan MoU atas program double degree bekerjasama dengan University of Adelaide Australia, kemudian MB-IPB diberikan mandat dari Kemendikbud, yaitu MM Terapan Agribisnis dengan sistem pembelajaran jarak jauh dengan dual-mode bekerja sama dengan Politeknik Negeri Jember (Polije), penyelengaraan MM Perguruan Tinggi. Selain itu MB-IPB juga anggota ABEST21  (akreditasi internasional).

Acara inti berupa tausiyah oleh Prof. Dr. KH. Didin Hafidhuddin, MS yang merupakan ketua umum BAZNAS dan Guru Besar IPB. Dalam tausiyah tersebut Prof. Dr. KH. Didin Hafidhuddin menyampaikan terkait taawun artinya sikap tolong menolong, bantu-membantu, dan bahu-membahu antara satu dengan yang lain. Taawun juga dapat diartikan sebagai sikap kebersamaan dan rasa saling memiliki dan saling membutuhkan antara satu dengan yang lainnya. “Sehingga dengan halal bi halal ini akan terjalin sikap taawun antara kita” ungkap Prof. Dr. KH. Didin Hafidhuddin.

Prof. Dr. KH. Didin Hafidhuddin juga menyampaikan bahwa manusia diciptakan untuk saling mengenal sesuai firman Allah (QS. 49. Al-Hujuraat:13) yang artinya Hai manusia, Sesungguhnya kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa – bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia diantara kamu disisi Allah ialah orang yang paling taqwa diantara kamu. Sesungguhnya Allah Maha mengetahui lagi Maha Mengenal. Selain itu beliau juga menjelaskan sifat manusia  dalam Al Quran yaitu manusia dalam kategori basyar adalah mancari peluang, Bani adam (keturunan Nabi Adam), Al Insan (bertanggung Jawab), dan Annas (Mahluk social).

Terakhir beliau menyampaikan bahwa untuk menjadi pribadi muslim yang baik diperlukan sikap berjiwa besar, karena dengan berjiwa besar dapat bersikap  sabar dalam menghadapi segala masalah yang dihadapinya. Acara halal bihalal ini diakhiri dengan doa yang dipimpin oleh Prof. Dr. KH. Didin Hafidhuddin, dan dilanjutkan dengan makan siang dan ramah-tamah sesama civitas akademika MB-IPB.