Presentasi Final Beasiswa SMBC 2024 dan Wawancara Calon Penerima 2025
Bogor, 13-14 Desember 2024 – Sekolah Bisnis IPB (SB IPB) sukses menyelenggarakan rangkaian kegiatan Presentasi Final Beasiswa SMBC 2024 pada Jumat (13/12) dan Wawancara Calon Penerima Beasiswa SMBC 2025 pada Sabtu (14/12). Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada penerima beasiswa tahun 2024 dan mempersiapkan proses seleksi penerima beasiswa periode selanjutnya.
Acara ini dihadiri oleh Dr. Zenal Asikin, Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni SB IPB, jajaran dosen SB IPB, perwakilan dari SMBC Indonesia, serta mahasiswa penerima beasiswa tahun 2024. Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC pada pukul 08.30 WIB, dilanjutkan dengan sesi presentasi akhir dari masing-masing kelompok penerima beasiswa. Setiap kelompok memaparkan capaian dan hasil kerja mereka dalam durasi 20 menit per kelompok, termasuk sesi tanya jawab interaktif yang memperkaya diskusi.
Sesi presentasi kemudian dilanjutkan dengan pemutaran video dan testimoni dari perwakilan penerima beasiswa, yang memberikan insight berharga tentang manfaat dan dampak beasiswa ini terhadap perkembangan akademik dan keterampilan mahasiswa.
Sebelum penutupan, sambutan disampaikan oleh perwakilan SMBC Indonesia dan pihak SB IPB, yang menekankan komitmen bersama dalam mendukung pendidikan tinggi berkualitas melalui program beasiswa ini. Acara ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbol kebersamaan dan pencapaian positif antara SMBC Indonesia dan SB IPB.
Selanjutnya, pada Sabtu, 14 Desember 2024, dilaksanakan wawancara bagi calon penerima beasiswa SMBC 2025. Proses wawancara ini bertujuan untuk menjaring mahasiswa berprestasi yang memenuhi kriteria dan siap menjadi penerima beasiswa pada tahun mendatang.
Melalui rangkaian kegiatan ini, SB IPB dan SMBC Indonesia menunjukkan sinergi yang kuat dalam membangun generasi muda yang berprestasi dan siap menghadapi tantangan masa depan. Program ini diharapkan dapat memberikan motivasi dan inspirasi bagi mahasiswa SB IPB lainnya untuk terus berkarya dan berprestasi.