Halal Bil Halal Civitas Akademika MB-IPB 1433 H

Announcement

Halal Bil Halal Civitas Akademika MB-IPB 1433 H

(Taman MB-IPB, 1/09/12), Program Pascasarjana MB-IPB menyelenggarakan halal bihalal dengan para Pimpinan IPB,  seluruh civitas akademika MB-IPB (Staf Pengajar, Staf Penunjang, dan Mahasiswa MB-IPB, baik Mahasiswa Program Magister maupun Program Doktor) dan para mitra MB-IPB yang bertempat di halaman tengah Gedung MB-IPB. Halal bil halal kali ini dihadiri pula oleh Prof. Dr. Ir. Hermanto Siregar, M.Ec (Wakil Rektor Bidang Sumberdaya dan Pengembangan IPB), Dr. Ir. Dahrul Syah, Msc.Agr(Dekan Pascasarjana IPB) dan para guru besar MB-IPB.

Dr. Ir. Arief Daryanto, MEc selaku Direktur MB-IPB memberikan sambutan dan sekaligus mewakili manajemen dan staf MB-IPB menyampaikan permohonan maaf lahir dan bathin atas segala kekurangan dalam memberikan pelayanan terhadap civitas akademika MB-IPB. Dalam kesempatan tersebut Dr. Arief Daryanto menyampaikan beberapa prestasi MB-IPB tahun ini antara lain: reakreditasi program magister dengan nilai A, terakreditasinya program doktor dengan nilai A,  MB-IPB menempati peringkat pertama di Indonesia, peringkat ketiga Asia Tenggara dan peringkat 100 dunia dalam Pemeringkatan Webometrics untuk kategori sekolah bisnis juli 2012, dan juara dalam berbagai lomba nasional lainnya. Acara sambutan disambung dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Direktur MB-IPB Sebagai ucapan syukur MB-IPB yang secara simbolis diberikan kepada  Dr. Ir. Dahrul Syah, Msc.Agr selaku Dekan Pascasarjana IPB  dan Prof. Dr. Ir. Sjafri Mangkuprawira selaku dosen senior MB-IPB.

Acara inti berupa Siraman rohani sebagai sebuah pencerahan disampaikan oleh Prof. Dr. KH. Didin Hafidhuddin, MS yang merupakan ketua umum BAZNAS. Dalam kesempatan tersebut beliau menyampaikan bagaimana menciptakan semangat ramadhan setelah pasca ramadahan. “Suatu perbuatan yang mulia ketika kita mampu memaafkan dan memberi maaf kepada orang lain terkhusus suasana Idul fitri atau lebaran, karena hal tersebut merupakan salah satu ciri dari ketakwaan seseorang yang dapat memberikan kebersihan hati. Dengan hal tersebut akan membangkitkan semangat etos kerja tinggi dan bersemangat dalam melakukan kebaikan baik secara fisik maupun rohani karena dengan hati yang bersih akan terhindar dari sifat hasud dan dengki. Sifat hasud/dengki merupakan sifat yang menjadi sumber kerusakan maupun permasalahan, sesuai siroh Rasulullah SAW “ sahabat bertanya kepada Rosululloh, siapa itu orang yang rugi atau bangkrut? Maka Rasul menjawabnya: orang yang rugi adalah orang suka beribadah tetapi disertai sifat buruk kepada orang lain”. hasud/dengki  merupakan sikap batin tidak senang terhadap kenikmatan yang diperoleh orang lain, sehingga harus dihindari, “ ungkap KH. Prof Didin.

Dalam kesempatan terakhirnya KH. Prof Didin berpesan terkait menciptakan semangat ramadhan setelah pasca ramadahan yaitu dengan imsak (menahan diri), menahan diri dari sesuatu yang dilarang dan melakukan apa yang diperintahkan. Acara halal bihalal ini diakhiri ramah-tamah sesama civitas akademika MB-IPB dan untuk menghibur dan memeriahkan acara tersebut MB-IPB menghadirkan aktris penyanyi Yana Yulio yang merupakan salah satu alumni IPB angkatan ke-16.