SB-IPB: Japanese Factory Visit Tour for Development of Food-Value-Chain in Asean

Sekolah Bisnis IPB mewakili Indonesia dalam kegiatan Japanese Factory Visit Tour for Development of Food-Value-Chain in ASEAN yang dilaksanakan pada tanggal 4-10 September 2016 di Jepang. Kegiatan yang bertujuan untuk memberikan wawasan pada seluruh peserta tentang rantai nilai industri pangan di Jepang yang berbasis teknologi modern melalui pembelajaran dalam kelas maupun melihat langsung praktek di lapangan. Kegiatan ini merupakan kerjasama antara MAFF (Ministry of Agriculture, Forestry and Fisheries) Jepang, JAIF (Japan-ASEAN Integration Fund), ASEAN Food Industries Human Resources Development Association (AFH).

Ada 10 universitas di negara-negara ASEAN yang terlibat, antara lain : Indonesia (School of Business, Bogor Agricultural university), Cambodia (Royal University of Agriculture), Laos (National University of Laos), Singapore (National University of Singapore), Thailand (Kasetsart University), Vietnam (Vietnam National University of Agriculture), Brunei (University Brunei Darussalam), Malaysia (University of Putra Malaysia), Myanmar (Yezin Agricultural University) dan Philippine (Visayas State University).

SB-IPB pada kegiatan tersebut mengirimkan enam orang wakilnya yang terdiri dari Dr.Ir.Idqan Fahmi sebagai perwakilan dosen SB-IPB, Dr. Wahida Maghraby sebagai perwakilan pemerintah, Bayu Ardy Kresna (Mahasiswa Angkatan R52), Asep Bulkini (Mahasiswa Angkatan E53), Adhitya Rahmana (Mahasiswa Angkatan E55) dan Syarah Nurul Amaliah (Mahasiswa Angkatan R57)